Kitab Investasi

Minggu, 31 Juli 2022

Pengenalan Komputer

Definisi Komputer

Komputer yang artinya menghitung. Definisi Komputer adalah alat/mesin yang dapat diprogram untuk menerima data (input), memprosesnya untuk menghasilkan informasi (output), dan kemudian menyimpannya ke media penyimpan (Secondary Storage).

Sistem komputer (computer system), terdiri dari perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software). Perangkat keras dan perangkat lunak tersebut harus bekerja bersama-sama membentuk suatu sistem yang lazim disebut dengan sistem komputer.

Pengertian Secara Umum

Secara umum Komputer dapat diartikan sebagai alat bantu bagi manusia untuk menyelesaikan pekerjaannya. Perangkat elektronik yang dapat dipakai untuk mengolah data dengan perantaraan sekumpulan program dan mampu memberikan informasi dari hasil pengolahan tersebut. Dalam bahasa indonesia sering ditulis dengan komputer.

Istilah Computer berasal dari kata Compute, yang berarti menghitung. Artinya, setiap proses yang dilaksanakan oleh komputer merupakan proses matematika hitungan. Jadi apapun yang dilakukan oleh komputer, baik penampakan pada layar monitor, suara, gambar, dll. diolah sedemikian rupa dari perhitungan secara elektronik.

Komputer adalah hasil dari kemajuan teknologi elektronika dan informatika yang berfungsi sebagai alat bantu untuk menulis, menggambar, menyunting gambar atau foto, membuat animasi, mengoperasikan program analisis ilmiah, simulasi dan untuk kontrol peralatan.

Bentuk komputer yang dulu cukup besar untuk mengoperasikan sebuah program, sekarang berbentuk kecil dengan kemampuan mengoperasikan program yang beragam. Perlengkapan elektronik (hardware) dan program (perangkat lunak/software) telah menjadikan sebuah komputer menjadi benda yang berguna.

Sebuah komputer yang hanya memiliki perlengkapan elektronik saja atau software saja tidak akan berfungsi. Dengan ada keduanya maka komputer dapat berfungsi menjadi alat yang berguna.

Fungsi Komputer Dalam Kehidupan Kita

Secara garis besar fungsi komputer sendiri adalah membantu pekerjaan manusia sehari - hari seperti menghitung, komunikasi, controling, hiburan dan lain - lain, dengan adanya komputer pekerjaan kita menjadi lebih cepat.

Akan tetapi secara terperinci fungsi komputer dalam segala bidang adalah sebagai berikut

1. Bidang Kesehatan

Diera sekarang ini komputer sangat dibutuhkan dalam dunia kesehatan, sehingga pekerjaan dibidang kesehatan dapat dengan mudah diselesaikan, salah satu contoh fungsi komputer dalam bidang kesehatan adalah adanya aplikasi komputer yang digunakan untuk USG ( Ultra Sonografi ).

2. Bidang Usaha Dan Bisnis

Dalam dunia bisnis komputer sangat diperlukan, karena dunia usaha dan bisnis membutuhkah sekali kecepatan dan ketepatan dalam proses menghitung neraca dan keuangan. salah satu contoh fungsi komputer dalam dunia bisnis adalah adanya aplikasi akuntansi dan keuangan.

3. Dalam Bidang Pendidikan

Dalam dunia pendidikan fungsi komputer sangat banyak sekali, hal ini terbukti dengan banyaknya aplikasi pendidikan yang sekarang ada. salah satu contohnya adalah adanya aplikasi pendaftaran, pembayaran, dan ujian yang kesemuanya menggunakan perangkat komputer. Selain itu mudahnya mencari informasi dan modul pendidikan dengan menggunakan komputer yang terhubung ke internet merupakan fungsi komputer dalam dunia pendidikan yang paling utama.

4. Dunia Hiburan

Fungsi komputer dalam dunia hiburan sangat banyak sekali, seperti mempermudah kita untuk melihat video, memutar musik, karaoke dan lain sebagainya. Dan yang paling banyak digandrungi sekarang ini adalah streaming video yang bisa dilakukan dengan menghubungakan komputer dengan internet.

5. Bidang Komunikasi

Adanya komputer sangat mempermudah kita untuk melakukan komunikasi, sebagai contoh saat ini banyak sekali bermunculan aplikasi chating, video call dan juga social media yang sangat membantu sekali untuk komunikasi baik dengan teman, rekan kerja atau dengan keluarga.

6. Bidang Keamanan Dan Pertahanan

Dalam bidang keamanan dan pertahanan komputer sangat penting sekali, dengan adanya komputer suatu negara dapat memantau keamanan wilayahnya dengan mudah dan lebih teliti. Selain itu pihak pertahanan dapat mengontrol berbagai alat keamanan dengan menggunakan komputer. Sementara untuk di lingkungan kita, komputer dapat memantau keamanan lingkungan dengan menggunakan alat berupa CCTV.

Itulah ulasan mengenai pengertian dan fungsi komputer, semoga ulasan diatas bisa bermanfaat untuk sobat komputer sekalian dan sampai jumpa lagi di artikel berikutnya yang tentu bermanfaat untuk kita semua.

Apa Itu Perangkat Keras Komputer?

Perangkat keras komputer atau disebut juga hardware merupakan seluruh perangkat komputer yang dapat di lihat secara fisik atau dapat diraba secara nyata yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi dan saling bekerja sama untuk mencapai tujuan dalam sistim komputer.

Pada umumnya terdapat 3 bagian utama dalam perangkat keras komputer yaitu bagian perangkat input, proses dan perangkat output. Setiap bagian ini mempunyai tugas dan fungsi yang berbeda, dan jika salah satu bagian tersebut menemui kendala, tentu saja akan mempengaruhi kinerja komputer.

Untuk lebih jelasnya dibawah ini akan dijelaskan apa saja fungsi  dari tiap-tiap bagian perangkat keras komputer seperti yang telah disinggung di atas.

Perangkat Input (Input Device)

Perangkat input atau input device di sebut juga sebagai unit masukan yang berfungsi untuk memberikan input pada komputer yang selanjutnya akan di proses dan di ekseekusi.
Contoh berbagai perangkat input komputer dapat di jelaskan seperti berikut ini.

1. Keyboard
Keyboard merupakan perangkat input komputer yang memberikan perintah masukan. Nah, jika anda mengetikkan tombol apapun dari keyboard anda, maka komputer akan membaca dan menyimpan perintah yang anda ketikkan sebagai perintah masukan yang seterusnya akan diberikan ke bagian pemrosesan untuk segera di proses.

2. Mouse
Mouse juga merupakan perangkat input komputer. Mouse di sebut juga dengan pointer atau penunjuk yang mengarahkan kemanapun sesuai dengan keinginan pengguna. Selain berfungsi sebagai penunjuk atau pointer, berikutnya mouse juga berfungsi untuk melakukan klik, double klik dan scrool.

Pada saat ini seiring dengan perkembangan teknologi perangkat keras komputer, mouse juga mengalami beberapa perubahan baik dari segi desain dan bentuk. Sebagai contoh pada laptop masa kini mouse konvensional telah bisa digantikan dengan adanya touchpad yang memiliki fungsi yang sama dengan mouse terdahulu namun touchpad telah menyatu dengan bagian laptop itu sendiri sehingga lebih praktis dan fleksibel.

Perangkat Proses (Process Device)

1. RAM

RAM (Random Access Memory) merupakan perangkat keras yang berfungsi untuk menyimpan data sementara pada komuter. Jadi saat anda memberikan perintah masukan pada komputer, maka memori ram akan menyimpan perintah tersebut untuk sementara dan kemudian akan di kirimkan ke processor untuk di eksekusi.

2. Processor

Processor atau di kenal juga dengan cpu (central processing unit) merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi sebagi otak atau inti komputer untuk mengeksekusi sebuah perintah. Perintah yang di dapat di berikan oleh memori ram komputer dan processor inilah yang mengeksekusi setiap perintah.

Kecepatan kinerja dari sebuah komputer akan sangat dipengaruhi oleh seberapa cepat processor yang dia miliki. Satauan dari processor di kenal dengan Hertz. Semakin tinggi kecepatan processor tentu semakin cepat kinerja sebuah komputer.

3. Motherboard

Motherboard atau sering juga di sebut sebagi mobo merupakan sebuah papan sirkuit pada komputer yang berfungsi untuk meletakkan dan menjaga koordinasi antara komponen komputer seperti processor, ram, kartu grafis, hardisk, cooling fan dan perangkat lainnya.

Perangkat Output (Output Device)

Monitor atau di kenal juga dengan sebutan screen berfungsi untuk menampilkan gambar pada pengguna. Agar pengguna bisa berinteraksi dengan komputer tentu setiap pengguna harus bisa melihat tampilan dari komputer tersebut, dan inilah fungsi dari screen atau monitor.

Saat ini seiring dengan perkembangan teknologi perangkat keras, screen atau monitor komputer juga mengalami beberapa perubahan.

Jika dahulu monitor masih dengan tipe tabung yang ukurannya besar dan konsumsi dayanya tinggi, maka untuk saat ini monitor komputer sudah tersedia dengan banyak desain mulai dari tampilan yang begitu tipis, layar dengan model LED dan tampilan gambar yang lebih jelas, nyaman untuk dilihat dan lebih hemat daya

A. Pengertian Komputer

Secara umum komputer didefinisikan sebagai rangkaian elektronik yang menerima input data kemudian mengolah data tersebut dan akhirnya akan memberikan hasil dalam bentuk informasi dengan menggunakan suatu program yang tersimpan di memori computer. Selain itu juga dapat menyimpan program dan hasil pengolahan yang bekerja secara otomatis, sehingga akan mempermudah pekerjaan manusia. Komputer merupakan alat informasi, komunikasi dan hiburan.

B. Elemen-Elemen Komputer

Dalam penggunaannya, terdapat 3 (tiga) elemen komputer yang berperan sangat penting, yaitu:

  • Hardware (Perangkat keras)
  • Software (Perangkat Lunak)
  • Brainware (Manusia/Pengguna)

Dalam menggunakan suatu komputer perangkat keras (Hardware) berperan sangat penting. Melalui hardware yang baik, proses dari sebuah komputer akan sangat mendukung kerja orang yang menggunakannya.
Tetapi bukan hanya hardware yang berperan penting, tetapi juga diperlukan adanya suatu perangkat lunak (Software) dan orang yang menjalankannya (Brainware). Pada Brainware ini diperlukan SDM (Sumber Daya Manusia) yang cakap dan mampu menjalankan sistem komputer yang digunakan. Untuk itu selain kecakapan di bidang hardware, juga diperlukan kecakapan di bidang software.

C. Hardware

Hardware komputer merupakan sekumpulan perangkat keras yang ada dalam komputer. Hardware merupakan salah satu elemen dari sistem komputer, merupakan sebuah alat yang bisa dihat dan diraba oleh manusia secara langsung yang mendukung proses komputerisasi. Hardware komputer terdiri dari beberapa komponen ulama, yaitu :

  1. Central Processing Unit (CPU)
    CPU merupakan tempat pemrosesan instruksi-instruksi program (disebut microprocessor), CPU terdiri dari bagian bagian penting yaitu:
    • Control Unit (CU)
      Control Unit merupakan bagian yang berfungsi sebagai pengatur dan pengendali semua peralatan yang ada pada sistem komputer. Control Unit juga mengatur kapan alat input menerima data, mengolah dan menampilkan. Sehingga semua perintah dapat dilakukan secara berurutan tanpa adanya tumpang tindih antara satu perintah dengan perintah yang lain.
    • Algorithmic Logical Unit (ALU)
      Algorithmic Logical Unit merupakan bagian yang melakukan semua perhitungan aritmatika untuk menjalankan suatu perintah.
    • Memory Unit (Mu)
      Memory Unit berfungsi untuk menampung data/program yang diterima dari unit masukan sebelum diolah oleh CPU dan juga menerima data setelah diolah oleh CPU yang selanjutnya diteruskan ke unit keluaran. Pada suatu sistem komputer terdapat dua macam memori, yang penamaannya tergantung pada apakah alat tersebut hanya dapat membaca atau dapat membaca dan menulis padanya. Bagian memori yang hanya dapat membaca tanpa bisa menulis padanya disebut ROM (Read Only Memory), sedangkan bagian memori yang dapat melaksanakan membaca dan menulis disebut RAM (Random Access Memory).
  1. Input Device
    Input Device merupakan perangkat yang berfungsi untuk masukan dan sering disebut juga dengan istilah input unit, perangkat yang digunakan untuk menerima input dari luar sistem, dan dapat berupa signal input atau maintenance input. Dengan demikian, alat input selain digunakan untuk memasukkan data juga untuk memasukkan program. Beberapa perangkat input mempunyai fungsi ganda, yaitu disamping sebagai alat input juga berfungsi sebagai alat output sekaligus. Alat yang demikian disebut sebagai terminal. Peralatan yang hanya bertungsi sebagai alat input dapat digolongkan menjadi alat input langsung (direct Input) dan tidak langsung (indirect input).
    • Contoh perangkat input langsung (direct input) adalah papan ketik (keyboard), pointing device (misalnya: mouse, touch screen), Scanner (misalnya: optical data reader atau optical character recognition reader), sensor (misalnya: digitizing camera), voice recognizer (misalnya: microphone).
    • Contoh perangkat input tidak langsung (indirect input) adalah key-to-tape yang merekam data ke media berbentuk pita (tape) sebelum diproses oleh alat pemroses, dan key-to-disk yang merekam data ke media magnetic disk (misalnya disket atau harddisk) sebelum diproses lebih lanjut.
  1. Output Device
    Output Device merupakan perangkat yang berfungsi mengolah hasil keluaran dari suatu proses baik berupa data maupun berbentuk informasi yang telah diolah. Merupakan aktifitas menerima data dari hasil pengolahan pada bagian pemroses. Jika terdapat data pada aktifitas output ini, berarti pemroses menyerahkan tugas selanjutnya kepada bagian ini. Pada komputer contoh output device ini adalah printer (pencetak). Ketika data output dari pemroses diterimanya maka printer akan melaksanakan tugas yang diterima dari pemroses tadi.

D. Software

Seperangkat hardware yang membentuk sebuah PC (komputer) lengkap tidak dapat bekerja tanpa software didalamnya. Soltware ini yang mengontrol seluruh jalannya hardware yang ada, dan merupakan kumpulan beberapa perintah yang dieksekusi oleh mesin komputer dalam menjalankan pekerjaannya. Selain itu juga merupakan catatan bagi mesin komputer untuk menyimpan perintah, dokumen arsip lainnya dan merupakan data elektronik yang disimpan sedemikian rupa oleh komputer itu sendiri. Data yang disimpan ini dapat berupa program atau instruksi yang akan dijalankan oleh perintah, maupun catatan-catatan yang diperlukan oleh komputer untuk menjalankan perintah yang dijalankannya. Ada beberapa jenis program komputer yang digolongkan dalam software, yaitu operating system, program aplikasi, dan driver hardware.

  1. Software Sistem Operasi
    Sistem Operasi atau biasa disebut Operating System (OS) komputer adalah sekumpulan program komputer yang saling terintegrasi, yang mengelola penggunaan perangkat keras yang terdapat pada sebuah komputer. Fungsi sistem operasi antara lain sebagai manajemen disk dan file, manajemen prosesor, manajemen memory, kontrol tampilan dan suara dan sebagainya. Pendek kata, sistem operasi ini mengontrol seluruh hal yang terjadi dalam operasional sebuah komputer. Banyak macam sistem operasi yang dipakai untuk berbagai keperluan. Masing-masing sistem operasi memiliki keunggulan dan kelemahan tersendiri.
    Berikut ini macam macam sistem operasi:
    • Microsoft DOS (Disk Operating System).
    • Microsoft Windows (Windows 3.1 Windows 95, Windows 98, Windows ME,
      Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Vista, Windows NT
      Server, Windows 2000 Server, Windows 2003 Server, Windows 7, Windows 8, Windows 10)
    • Linux (SuSE, Red Hat Caldera, Mandrake, Debian, Slakewave, dsb).
    • Mac OS
    • IBM O/S 2 Warp
    • UNIX (Sun Solaris. AIX, SCO, dan lain lain).
  1. Software Program Aplikasi
    Program aplikasi atau biasa disebut aplikasi, merupakan program yang berjalan pada sistem operasi dan dibuat untuk membantu user mengerjakan sesuatu dalam meningkatkan produktivitasnya. Ada banyak sekali jenis aplikasi, diantaranya:
    • Aplikasi bisnis dan perkantoran.
      Aplikasi bisnis dan perkantoran didominasi oleh Microsoft Office. Microsoft Office ini memiliki kumpulan aplikasi yang sangat familiar dengan pengguna, yaitu Ms Word, MS Excel, Ms Power Point, Ms Access, MS Outlook dan Ms Publisher. Sedangkan aplikasi bisnis yang berjalan pada Linux antara lain, Star Office dan K-Office.
    • Aplikasi untuk hiburan dan entertainment.
      Untuk aplikasi hiburan dan entertainment kita mengenal dengan Windows Media Player WinAm, Jet Audio, XingMPEG, dan sebagainya.
    • Aplikasi untuk komunikasi.
      Aplikasi untuk komunikasi, kita kenal dengan MIRC, Ms Netmeeting, Ms Outlook Express, ICO, dan sebagainya.
    • Aplikasi grafis dan multimedia.
      Aplikasi grafis dan multimedia, kita mengenal Adobe Photoshop, CorelDraw, Macromedia Freehand, ACDSee, dan sebagainya.
    • Aplikasi teknik (CAD/CAM). Aplikasi teknik, kita kenal Ms Visio, AutoCAD, dan sebagainya.
    • Aplikasi untuk utility dan anti virus.
      Aplikasi untuk utility dan anti virus, kita mengenal Norton Utility, Norton Antivirus, McAfee Virus Scan, dan sebagainya.
    • Aplikasi untuk pemrograman komputer.
      Aplikasi untuk pemrograman komputer, kita kenal Visual Basic, Delphi, C++, dan sebagainya.
    • Aplikasi server.
      Aplikasi server, kita kenal Ms Personal Web Server, IIS untuk Win NT dan Win 2000, Ms Exchange untuk mail server Apache Web Server, dan sebagainya.

E. Brainware

Brainware merupakan bagian penting dari sebuah sistem komputasi. Hardware tidak dapat bekerja tanpa software, sedangkan hardware dan software tidak dapat bekerja tanpa brainware. Brainware dapat diartikan sebagai perangkat intelektual (dalam hal ini otak manusia) yang mengoperasikan dan mengeksplorasi kemampuan dari hardware dan software yang ada. Ada beberapa jabatan yang disandangkan pada brainware sesuai dengan fungsinya masing-masing. Diantaranya adalah Programmer, System Analyst, System Administrator, Database Administrator, Database Engineer, System Integrator, Network Designer, Network Engineer, Software Engineer, Hardware Engineer, System Auditor, dan User.

  1. Programmer
    Merupakan orang yang membuat sebuah aplikasi dengan bantuan tool programming yang tersedia.
  2. System Analyst
    Merupakan orang yang mempelajari sebuah proses bisnis, dan menuangkannya dalam sebuah rancangan sistem, sehingga setiap proses bisnis yang terjadi dapat diwujudkan dalam sistem komputerisasi yang terintegrasi.
  3. System Administrator
    Merupakan orang yang bertugas untuk mengelola sebuah sistem komputer yang dirancang oleh System Analyst dan dibuat oleh Programmer.
  4. Database Administrator
    Merupakan orang yang mengelola sebuah sistem database.
  5. Database Engineer
    Merupakan orang yang merancang sebuah sistem database, sehingga sistem ini dapat mengakomodir kebutuhan pengelolaan data, baik saat ini maupun yang akan datang.
  6. System Integrator
    Merupakan orang yang membangun sistem komputer yang telah dirancang oleh System Analyst dan mengintegrasikan sistem yang ada dengan sistem yang mungkin akan dibangun kemudian hari.
  7. Network Designer
    Merupakan orang yang merancang sebuah sistem jaringan komputer untuk menghasilkan sebuah jaringan komputer yang efektif dan efisien dalam hal performa pertukaran data dan beban pengeluaran untuk membangunnya.
  8. Network Engineer
    Merupakan orang yang merancang teknik-teknik baru dalam bidang networking. Dia bertanggungjawab untuk mengembangkan metode-metode baru untuk menghasilkan sesuatu yang berguna untuk bidang networking.
  9. Software Engineer
    Merupakan orang yang bertanggungjawab untuk mengembangkan metode dan teknik-teknik baru dalam pembuatan sebuah software (aplikasi driver maupun sistem operasi).
  10. Hardware Engineer
    Merupakan orang yang bertanggungjawab untuk mengembangkan metode dan teknik-teknik baru dalam pembuatan sebuah hardware sehingga muncul sebuah produk baru dengan teknologi yang lebih baik dari sebelumnya.
  11. System Auditor
    Merupakan orang yang bertugas mengaudit sebuah sistem komputerisasi dan menemukan kelemahan-kelemahan sebuah sistem komputerisasi sehingga hasil audit itu dapat digunakan untuk mengembangkan sistem yang ada menjadi lebih sempurna lagi.
  12. User
    Merupakan orang yang menggunakan sistem komputer yang ada.

LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDI(LKPD)


Dasar-Dasar Kejuruan Teknik JaringaKomputer dan Telekomunikasi

  

SatuaPendidikan  SMK NEGERI 1 TUNTANG

Kelas/ Semester     X (sepuluh)/ Gasal

Nama Kelompok    :  .................................

Nama Anggota     : 

                          1. ...............................

2. ...............................

3. ...............................

4. ...............................

5. ...............................

6. ...............................

 

Materi Pokok          : Pengenalan Komputer

Guru Pengampu    : Nofrizal, S.T., Gr

 

 


TUJUAN : Peserta Didik Mampu mengenali dan mengidentifikasi perangkat Komputer Dan Fungsinya


PERSIAPAN
    
ALAT DAN BAHAN
       

1. Alat:

         

2. Bahan:

LANGKAH KERJA

 

 

 

 

 


HASIL

 

 

 

 

 


KESIMPULAN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar