"Berbuat BAIK adalah investasi"-
"Kesehatan adalah investasi"-
"Ilmu adalah investasi"--
"BerInvestasilah yang bisa Menjamin Kebahagian Kehidupan Dunia Akhirat"
webmail adalah suatu layanan email yang dapat diakses melalui sebuah browser. Webmail merupakan salah satu kategori dari website dan klien email yang menggunakan halaman Web sebagai media untuk mengelola email di sisi klien. Berarti webmail bukanlah paket yang menjalankan mail server namun hanya menampilkan service email yang dijalankan oleh mail server (postfix). Dengan kelebihan dan kemudahan yang dimiliki webmail yaitu bisa diakses di komputer yang berbeda secara langsung tanpa harus menyetting ulang layanan. Dengan menggunakan web mail, email anda akan dapat diakses dimana saja hanya dengan membuka web browser.
Manfaat Web Mail
Mengirim Email
Membaca Email
Menghapus Email
Membalas Email
Menyimpan Email
Meneruskan Email
Mengembalikan Email yang sudah terhapus ke tempat semula
Menggunakan lampiran dokumen
Mencetak Email
dapat mengorganisir email milik kita dengan leluasa
Langkah-Langkah
Pertama install semua paket yang dibutuhkan untuk membangun sebuah web mail menggunakan perintah #apt-get install apache2 postfix squirrelmail dovecot-imapd dovecot-pop3d
Keterangan :
apache2 : paket yang digunakan untuk membangun web server
postfix : paket yang digunakan untuk membangun mail server
squirrelmail : paket yang digunakan untuk membangun web mail
dovecot-imapd : paket yang digunakan untuk menjalankan service imap3
dovecot-pop3d : paket yang digunakan untuk menjalankan service pop3
Kemudian ubah file konfigurasi dari postfix dengan menggunakan perintah #nano /etc/postfix/main.cf Lalu tambah konfigurasi baru pada bagian paling bawah pada konfigurasi, tambahkan home_mailbox = Maildir/ agar semua email akan tersimpan pada direktori MaildirLalu konfigurasi ulang postfix dengan menggunakan perintah #dpkg-reconfigure postfixLalu akan muncul kotak informasi saat mengkonfigurasikan postfix, lali pilih okLalu muncul menu berikutnya yang akan menentukan postfix berjalan dengan mode yang berbeda sesuai dengan pilihan user. Pilih pada pilihan Internet Site
Keterangan :
No configuration : Mail server akan menjadi mode yang kosong yang tidak memiliki konfigurasi
Internet Site : Mail server akan terkonfigurasi menggunakan smtp
Internet with Smarthost : Mail server akan mengirimkan email menggunakan service smtp via smarthost
Satellite System : Semua email akan dikirimkan oleh perangkat yang berbeda yang bernama smarthost
Local Only : Email yang akan terkirim hanya email dari user local
Disini kita harus memasukkan alamat dns yang nantinya akan digunakan sebagai alamat email (ex : sukijan@nguprek.com) sudah terkonfigurasi, bila dns belum terkonfigurasi maka gunakan saja nama server untuk konfigurasi ini
Lalu untuk Root and postmaster mail recepient ini memiliki maksud agar semua email dapat teralihkan menuju user root, kolom ini bisa diisi dengan user utama yang ada dalam server. Tetapi kami menyarankan untuk dikosongi pada bagian iniJika ingin menambahkan alamat domain lain tambahkan pada menu ini. Jika tidak, domain tersebut dapat berjalan dari prioritas paling tinggi dari kiriPilih no pada bagian ini, jika kamu memilih yes akan membuat web mail menjadi lambatKarena disini saya menggunakan ip address lokal dan juga antara mail server dan web mail tidak terpisah, maka pada menu ini tidak usah diubah konfigurasinya. Tetapi dapat juga ditambah dengan network address dari jaringan yang menghubungkan server dengan client.Lalu untuk procmail pilih noPada menu ini kita dapat melimit ukuran email dalam satuan bytes. Untuk menonaktifkan limitasi ini maka kita tinggal memasukkan angka 0 agar limitasi tidak aktifPada bagian local address extension character buat menjadi default yaitu menggunakan character +Lalu untuk pemilihan protokol ip, pilih IPv4 agar service mail server hanya kan berjalan pada protokol IPv4Lalu masuk ke konfigurasi Dovecot. Ubah file konfigurasi dovecot yang berada pada direktori /etc/dovecot/conf.d/10-mail.confLalu ubah mail location dari dovecot menjadi mail_location = maildir:~/Maildir. Kemudian save fileSetelah itu masuk ke file konfigurasi apache2 dengan perintah #nano /etc/apache2/apache2.confLalu tambahkan konfigurasi baru yaitu Include /etc/squirrelmail/apache.conf pada bagian bawah Include the virtual host configuration yang memiliki fungsi untuk menambahkan virtual host dari squirrelmailSetelah tadi virtual host squirrelmail telah dimasukkan ke apache2, kini kita harus melakukan konfigurasi pada squirrelmail apache dengan perintah #nano /etc/squirrelmail/apache.confSetelah itu ganti nama Alias dari squirrelmail, tambahkan text /mail pada bagian AliasKemudian buatlah user baru dengan nama mail1 yang digunakan sebagai pengirim pesanLalu buat user mail2 yang berfungsi sebagai penerima pesan yang dikirim user mail1Lalu mulai ulang semua service yang diperlukan web mail server agar dapat berjalan dengan baik seperti service apache2, postfix, dan dovecotLalu buka web mail melalui browser client dengan memasukkan alamat ip dari server dan juga /mail pada belakang alamat ip server (192.168.16.1/mail). Kemudian login menggunakan mail1 yang telah dibuat pada serverLalu buatlah email baru dengan mengklik menu compose, lalu masukkan alamat user mail yang ingin dituju (mail2), subjek dari email, dan juga isi dari email tersebut. Dan jangan lupa untuk mengirimkan email tersebut dengan mengklik pada tombol sendKemudian lakukan logout untuk mail1, kemudian login menggunakan mail2. Maka email yang telah dibuat di mail1 akan masuk pada inbox mail2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar